Terdampak Covid-19 Wisata Lesu, Pemkab Malang Akan Lakukan Perbaikan Infrastruktur - Malang Satu -->

Terdampak Covid-19 Wisata Lesu, Pemkab Malang Akan Lakukan Perbaikan Infrastruktur

Foto : Bupati Malang, HM Sanusi
MALANGSATU.ID - Dampak pandemi Covid-19 ini sangat dirasakan oleh pelaku wisata di Kabupaten Malang, Wisata pantai di Kabupaten Malang semuanya ditutup karena dampak Covid-19. Hal ini akan digunakan oleh pemerintah Kabupaten Malang untuk melakukan perbaikan infrastruktur.

Seperti yang disampaikan oleh Bupati Malang, HM Sanusi di saat melakukan kunjungan ke lokasi Pantai Licin, Lebakharjo, Kabupaten Malang bahwa pantai yang berada di Pantai Selatan Kabupaten Malang terkenal dengan kejernihan dan kebersihannya serta keindahanya.

"Selain di Pantai Licin, beratus pantai di Kabupaten Malang antara lain yang terkenal adalah Pantai Balekambang, Pantai Ngliyep, Pantai Tiga Warna, juga ada Pantai Goa Cina dan pantai lain yang sangat indah di Kabupaten Malang," ujarnya, Kamis 23/4/2020.

Bupati Malang menyebutkan di pantai tiga warna, jika ada pengunjung buang sampah akan kena denda.

"Di Pantai Tiga Warna, setiap pengunjung ketika musim wisata itu dijatah berapa bawa sampah, dia harus keluar hitungan sampahnya harus sama," ujarnya.

Lebih lanjut, Bupati Malang menyampaikan bahwa dalam menghadapi Covid-19 yang melakukan penutupan tempat-tempat wisata untuk memutus rantai persebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Malang akan dimanfaatkan untuk memperbaiki infrasfruktur jalan menuju ke tempat wisata khususnya pantai.

"Alhamdulillaah untuk yang di Pantai Balekambang itu bentangan jembatan di Srigonco sudah disetujui oleh Menteri PUPR, mudah-mudahan dalam bulan ini kerangka besi sudah datang," ujarnya.

Bupati Malang, HM Sanusi juga berharap agar penggarapan infrastruktur yang menuju ke tempat wisata khususnya pantai, agar segera selesai dan ketika Covid-19 sudah selesai, semua infrastruktur ke tempat wisata sudah bagus semua.(*)

Tags :

bm
Publisher: Admin Malang Satu

Media berjejaring dan terpercaya - Satukan Malang Raya

Posting Komentar

close