Polres Malang Siapkan Bilik Anti Covid-19 Bagi Para Tamu - Malang Satu -->

Polres Malang Siapkan Bilik Anti Covid-19 Bagi Para Tamu

Foto : Kapolres Malang sebelum masuk Kapolres dilakukan sterilisasi
MALANGSATU.ID  - Polres Malang menyiapkan satu bilik sterilisasi di depan ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu atau SPKT Polres Malang. Bilik tersebut didirikan sebagai tempat sterilisasi bagi para tamu yang akan masuk ke Mapolres Malang.

Seluruh tamu yang akan masuk mapolres mlaang harus melewati bilik tersebut, untuk menjalani penyemprotan desinfektan.

Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar, mengatakan bahwa hal ini sebagai antisipasi agar setiap tamu yang datang benar-benar bersih dan tidak membawa pandemi Coronavirus disease 2019 atau Covid-19.

“Setiap orang yang akan masuk ke lingkungan Polres Malang terlebih dahulu harus masuk ke dalam bilik sterilisasi yang sudah disediakan. Dalam bilik ini setiap orang akan disemprot cairan desinfektan selama beberapa menit. Kemudian setelah keluar dari bilik, mereka diarahkan untuk mencuci tangan menggunakan hand sanitizer,” ujarnya, Kamis 26/3/2029.

Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar, menambahkan selain memperhatikan kesehatan para tamu, juga memberikan atensi terhadap kesehatan para anggota. Sebelum menjalankan tugas sehari-hari, para anggota diminta untuk melakukan olahraga ringan agar tetap sehat.

“Seluruh personil harus jaga kondisi fisiknya, dan menjaga katahanan tubuh agar fisik tetap bugar, setelah apel pagi dilanjutkan dengan olahraga ringan senam AW S3 atau sehat, semangat dan senang ala Andri Wongso,” jelasnya. (*)

Tags :

bm
Publisher: Admin Malang Satu

Media berjejaring dan terpercaya - Satukan Malang Raya

Posting Komentar

close